Merdeka.com - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Eriko Sotarduga mengatakan kepala daerah yang mendukung pasangan bakal capres-cawapres Joko Widodo (Jokowi) dan KH Ma'ruf Amin akan ditempatkan sebagai dewan pengarah tim kampanye di daerah. Sebab, kata dia, para kepala daerah tetap harus fokus menjalankan roda pemerintahan di daerahnya.
BERITA TERKAIT
"Kalau sebagai ketua tim kampanye kan mereka harus menjalankan pemerintahan. Tapi kalau pengarah kami persilakan. Bukan berarti kalau sudah mendukung ayo jadi ketua tim pengarah. Biarlah kepala daerah dengan kehendaknya sendiri menjadi tim pengarah di daerahnya," kata Eriko di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (19/9).
Menurut Eriko, kepala daerah yang sudah mendeklarasikan dukungan tidak lantas masuk dalam tim kampanye pusat. Melainkan dibebaskan untuk memilih peranannya dalam upaya pemenangan Jokowi-Ma'ruf.
"Tidak seperti itu. Biarlah kepala-kepala daerah itu dengan keinginan dan kehendaknya sendiri menjadi pengarah di tim kampanye masing-masing," ungkapnya.
Wasekjen PDI Perjuangan ini menjelaskan, setiap kepala daerah yang mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf bisa melakukan kegiatan pemenangannya. Tentunya di hari libur atau saat sedang tidak bertugas.
"Itu kan biasanya di hari-hari libur atau di hari-hari yang tidak bertugas. Kami juga tidak menghendaki kepala daerah atau menteri untuk berkampanye di hari kerja atau pada saat kegiatan dinas atau saat harus mengurusi pemerintahan. Itu jadi prioritas utama tetap," ucapnya.
Diketahui, 10 kepala daerah, terdiri dari bupati dan wali kota, di Sumatera Barat menyatakan dukungannya kepada Joko Widodo dan Ma'ruf Amin sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2019. Kesepuluh kepala daerah tersebut menyampaikan dukungannya di Hotel Inna Muara, Kota Padang, Selasa (18/9). [ded]
Baca Lagi lanjutan nya di samping https://www.merdeka.com/politik/timses-ingatkan-kepala-daerah-yang-dukung-jokowi-untuk-kampanye-di-hari-libur.html
Comments
Post a Comment