Ketum Rescue Perindo Perkuat Komunikasi di Daerah ~ Kampung Kabar
Skip to main content

Ketum Rescue Perindo Perkuat Komunikasi di Daerah

KARAWANG - Calon Legislatif DPR RI dari Partai Perindo, Adin Denny mulai gencar melakukan konsolidasi ke daerah. Terutama, ke wilayah yang menjadi daerah pemilihan (Dapil) dirinya. Yakni, Jawa Barat VII yang meliputi, Kabupaten Purwakarta, Bekasi dan Karawang.

Dalam pertemuan yang dikemas santai di sebuah rumah makan itu, turut dihadiri puluhan Caleg yang akan maju di DPRD kabupaten dan provinsi.

BERITA TERKAIT +

Menurut Adin, konsolidasi seperti ini perlu dilakukan untuk menguatkan komunikasi antar kader partai. Supaya, satu sama lain bisa saling membantu, terutama dalam hal menggenjot elektabilitas para calon legislatif yang akan maju di Pileg 2019 itu sendiri.

"Sebenarnya, ini acara silaturahmi biasa bersama para pengurus DPD Perindo Karawang. Sekaligus, unntuk menyamakan persepsi supaya kader Partai Perindo bisa turut berkontribusi di parlemen nanti," ujar Adin kepada Okezone di Karawang, Sabtu (29/9/2018).

Dia menjelaskan, Karawang merupakan rumah kedua baginya. Sehingga, sedikit besarnya, pria yang juga menjabat Ketum Rescue Perindo itu tahu kondisi wilayah ini.

"Bukan sekali dua kali ini saja saya ke Karawang. Bagi saya, Karawang merupakan rumah kedua," jelas dia.

Dalam kesempatan itu, Adin pun turut mengajak para Caleg yang akan maju di daerah itu untuk lebih masif mendekatkan diri ke masyarakat. Supaya, mereka lebih tahu permasalahan yang ada di tengah-tengah masyarakat.

"Kita harus bersama-sama berjuang, bagaimana membangun dan membuat program yang menitkberatkan pada kesejahteraan masyarakat, seperti halnya motto Partai Perindo," jelas dia.

Pihaknya berharap, masyarakat semakin merasakan bukti kepedulian Perindo dalam mengedepankan kepentingan mereka. Hal ini memang menjadi salah satu upaya Perindo dalam membangun Indonesia Sejahtera, sebagaimana tujuan didirikannya Perindo itu sendiri.

Dia menambahkan, selama ini Perindo selalu berada di depan untuk mengakomodir kepentingan masyarakat. Bahkan, semua program itu, tak hanya wacana tapi juga dilakukan dengan pembuktian.

"Kita tidak hanya sekedar menyampaikan secara iklan, tapi juga memberikan bukti. Misalnya melalui program sosial, baik itu berupa bantuan gerobak, fogging, pembagian beras, kesehatan gratis atau bantuan bencana alam," tambah dia.

Di tempat sama, Ketua DPD Perindo Karawang, Asep Saepudin menambahkan, di kontestasti Pileg 2019 nanti targetnya tidak terlalu muluk-muluk. Untuk Karawang sendiri, dia menargetkan dari puluhan caleg yang ada minimalnya 10 % di antaranya bisa menjadi wakil di parlemen.

"Minimalnya satu fraksi. Jadi, dalam satu daerah pemilihan (Dapil) kita dapat satu kursi. Dengan perolehan segitu aja, bisa membantu mendongkrak suara untuk tingkat Provinsi dan pusat," ujarnya singkat.

(wal)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi lanjutan nya di samping https://news.okezone.com/read/2018/09/29/525/1957374/ketum-rescue-perindo-perkuat-komunikasi-di-daerah

Comments

© 2020 Kampung Kabar

Designed by Open Themes & Nahuatl.mx.